Want to see more topics?

18 December 2018

Tokoh-tokoh Indonesia yang Berkepribadian Extrovert, Introvert dan Ambivert


   Hai gaees!! Balik lagi nih sama Mr. Gaje! Kali ini, saya akan membahas tentang "Tokoh-tokoh Indonesia yang Berkepribadian Extrovert, Introvert dan Ambivert" menurut Mr. Gaje. Setelah membahas tentang Tokoh-Tokoh Sukses Dunia yang Berkepribadian Extrovert, Introvert dan Ambivert dan Extrovert, Introvert, Ambivert, Kamu yang mana? kali ini Mr. Gaje akan memberikan beberapa tokoh Indonesia.

   Anyway nih guys! Buat yang suka baca artikel kayak gini tapi juga suka main Facebook, mending main Facebook sambil baca artikel aja, lebih bermanfaat kan! Di sini.

   Jadi, tunggu apa lagi? Simak yang berikut ini!

◆  Dr. Ir. H. Soekarno
Dr. Ir. H. Soekarno
   Siapa yang tidak kenal dengan beliau? Pastinya kenal dong ya.. Dr. Ir. H. Soekarno adalah Presiden pertama Republik Indonesia yang menjabat pada periode 1945–1967. Ia memainkan peranan penting dalam memerdekakan bangsa Indonesia dari penjajahan Belanda. Ia adalah Proklamator Kemerdekaan Indonesia yang terjadi pada tanggal 17 Agustus 1945. Lahir di Surabaya, 6 Juni 1901 dan meninggal pada 21 Juni 1970 di Jakarta. Orang yang berpendidikan Technische Hoogeschool te Bandoeng (1921–1926) ini adalah anak dari Soekemi Sosrodihardjo dan Ida Ayu Nyoman Rai.
   Pernah berpasangan dengan Heldy Djafar (m. 1966–1969), Yurike Sanger (m. 1964–1968), memiliki anak-anak yang bernama Megawati Soekarnoputri dan Kartika Sari Dewi Soekarno.
   Presiden pertama kita ini ternyata juga pernah menulis beberapa buku, seperti; Bung Karno: penyambung lidah rakyat Indonesia, Jas merah, dan lainnya.
   Dan.. Siapa sangka? Ternyata beliau adalah seorang Introvert. Bisa dilihat dari beberapa contoh seperti ketika berbicara, berpendapat, dan bersikap. Jelas layaknya seorang Introvert yang sedang berusaha beradaptasi dengan keadaan.

◆  Ir. H. Joko Widodo
Ir. H. Joko Widodo
   Ir. H. Joko Widodo atau Jokowi adalah Presiden ke-7 Indonesia yang mulai menjabat sejak 20 Oktober 2014. Ia adalah presiden paling murah hati yang pernah memimpin Negara Kesatuan Republik Indonesia kita ini. Ia terpilih bersama Wakil Presiden Muhammad Jusuf Kalla dalam Pemilu Presiden 2014.
   Orang yang lahir pada 21 Juni 1961 di Surakarta ini ternyata adalah seorang Ambivert. Jelas terlihat dari caranya bersikap yang bisa menyesuaikan diri dengan siapa saja, dari hobinya yang terbilang netral karena hobi tersebut adalah apa yang Extrovert suka lakukan tapi juga Introvert suka lakukan. Menikah dengan Iriana Joko Widodo (m. 1986) dan memiliki 3 anak; Kaesang Pangarep, Kahiyang Ayu, Gibran Rakabuming Raka.
   Orang yang pernah menjabat jadi Gubernur Daerah Khusus Ibukota Jakarta (2012–2014) dan Wali kota Surakarta (2005–2012) ini dulu pernah kuliah di Universitas Gadjah Mada (1985).

◆  Deddy Corbuzier
Deddy Corbuzier
   Deodatus Andreas Deddy Cahyadi Sunjoyo atau lebih dikenal sebagai Deddy Corbuzier adalah seorang mentalis yang populer di Indonesia. Ia adalah seorang pesulap profesional keturunan Tionghoa. Ia telah mencetak banyak sekali magician ternama, sebut saja Bow Vernon, Oge Arthemus, Demian Aditya dan lain-lain. Sekarang dia sudah jarang melakukan atraksinya sebagai pesulap karena beberapa hal. Tapi meski begitu, dia bahagia dengan hidupnya yang sekarang, lebih berwibawa dan terarah walau kadang caranya menjelaskan sesuatu terbilang "Unik".
   Dia adalah orang yang berkepribadian Ambivert. Kenapa demikian? Karena bahkan kita bisa lihat sendiri dari caranya berbicara, menyalurkan pendapat, berpikir dan lain-lain, dia memiliki jalan pikiran yang berbeda dan pada dasarnya hanya Ambivert yang memiliki jalan pikir berbeda tersebut, agak sulit untuk dijelaskan memang tapi itulah kenyataannya.
   Lahir pada 28 Desember 1976 di Jakarta. Pernah berpasangan dengan Kalina Oktarani (m. 2005–2013). Ayah dari Azkanio Nikola Corbuzier ini memiliki tinggi badan yang cukup ideal untuk kalangan Pria, yaitu 1,85 m. Dengan penampilan kekarnya dan jalan pikir cerdasnya siapa yang tidak tertarik dengannya?
   Berpendidikan Universitas London dan Universitas Atma Jaya Jakarta, pernah membuat beberapa buku yang diantaranya; Mantra, OCD 2.0 - Wolverine & Wonder Woman Project.

◆  Prof. Drs. H. R. Bintarto
Prof. Drs. H. R. Bintarto
   Populer dengan nama Prof. Drs. H. R. Bintarto Guru besar UGM yang dikukuhkan pada tanggal 19/06/71 dengan pidato pengukuhan yang berjudul Kota Yogyakarta (Suatu Tinjauan Geografi Sosial). Sedangkan definisi tentang Geografi itu sendiri di rumuskan pada tahun 1981. Jadi siapakah Prof. Dr. H. R. Bintarto? Beliau memiliki gelar Bapak Geografi Indonesia. Walaupun sudah tiada tapi bagi seorang Mahasiswa, Guru hingga Dosen Geografi nama dan sosok beliau sudahlah tak asing lagi yang bisa dikatakan sangatlah berperan penting dalam masalah pendidikan terbukti dengan karya-karya yang seringkali menjadi rujukan sekaligus beliau mendapat berbagai penghargaan.
   Lahir di Purworejo pada tanggal 10 November 1929 dan meninggal pada usia 76 tahun yakni 18 Mei 2006.
   Dan ternyata orang yang berpendidikan S1 Fak. Geografi, Universitas Gadjah Mada, 1957 ini adalah seorang yang berkepribadian Introvert. Mungkin beberapa dari kalian menganggapnya tidak mungkin, tapi karena kenyataannya memang beliau seorang Introvert jadi.. Kita bisa apa?

◆  Raditya Dika
Raditya Dika
   Dika Angkasaputra Moerwani atau lebih dikenal dengan Raditya Dika adalah seorang penulis, komedian, sutradara & aktor. Buku pertamanya berjudul Kambing Jantan masuk kategori Best Seller. Buku tersebut menampilkan kehidupan Dika saat kuliah di Australia. Ia adalah seorang yang berkepribadian Ambivert yang tidak seimbang, karena cenderung lebih banyak sifat Introvert dibanding Extrovert yang dia miliki.
   Lahir pada 28 Desember 1984 di Jakarta dan berpasangan dengan Anissa Aziza (m. 2018) setelah sekian lama menjabat gelar "Presiden Jomblo Indonesia". Anak dari Joeslin Nasution (Ayah) dan Tetty Nasution (Ibu).
   Pernah bekerja di acara TV yang bernama Malam Minggu Miko dan berpendidikan di Universitas Indonesia serta Universitas Adelaide.

◆  Ria Ricis
Ria Ricis
   Ria Yunita, atau lebih dikenal sebagai Ria Ricis, adalah pembawa acara dan selebriti internet berkebangsaan Indonesia. Ia merupakan adik kedua dari penulis sekaligus aktris Oki Setiana Dewi. Ria Ricis adalah orang yang sangat terbuka, supel, dan... Pastinya cantik (yeah). Dia adalah salah satu orang yang berkepribadian Extrovert, walau kadang dia bisa menyesuaikan diri dengan Introvert tapi dia tidak akan tahan lama karena begitulah Extrovert.
   Lahir pada 1 Juli 1995 di Kota Batam, berpendidikan Universitas Pancasila dan anak dari Sulyanto (ayah) serta Yunifah Lismawati (ibu).
   Pernah menulis buku yang berjudul "Ricis" dan pernah mendapat penghargaan Indonesia KCA untuk Selebgram Favorit.

◆  Syahrini
Syahrini
   Fatimah Syahrini Zaelani atau Syahrini adalah seorang penyanyi dan aktris berkebangsaan Indonesia. Ini dia satu lagi orang yang berkepribadian Extrovert, karena tanpa harus meneliti lebih lanjut saja sudah terlihat jelas dari luar kalau dia adalah seorang Extrovert. Perlu saya jelaskan? Saya rasa tidak, kamu juga pasti sudah tahu kan~
   Album perdana Syahrini adalah My Lovely yang dirilis pada 2008. Sebelum merilis album pertama, ia pernah menyanyi untuk album kompilasi film Coklat Stroberi dengan judul lagu Tatapan Cinta.
   Lahir pada 1 Agustus 1982 di Kota Sukabumi, anak dari (Alm) Dadang Zaelani dan Wati Nurhayati. Berpendidikan Universitas Pakuan dan pernah menjadi seorang juri di Acara TV; Indonesia Mencari Bakat. Juga penghargaan; Dahsyatnya Award untuk Penyanyi Solo Wanita Terdahsyat, Indonesia KCA untuk Icon of The Year.

◆  Erpan1140
 
Erpan1140

   Mungkin sebagian dari kalian masih belum mengenal orang ini. Ialah Andy Irfan, seorang Youtuber Gaming Terkenal Indonesia yang berasal dari Balikpapan, Kalimantan Timur. Erpan1140 hampir tidak pernah menyatakan di mana Ia lahir, dan kapan. Tapi Erpan1140 pernah memperlihatkan foto-foto masalalunnya di salah satu video di youtube, yang menyatakan bahwa dulu dia tinggal di Banjar yang berarti Banjarmasin. Jadi ada kemungkinan Erpan1140 lahir di Banjarmasin dan sekarang tinggal di Balikpapan. Pertanyaannya, kapan dia lahir?
   Orang yang berpendidikan SMK Airlangga Balikpapan ini berkepribadian Extrovert. Walau kadang dia berlagak seolah dia Ambivert, percayalah, dia Extrovert.

◆  Ivan Gunawan
Ivan Gunawan
   Ivan Gunawan Putra adalah seorang perancang busana, pelawak, pembawa acara dan aktor berkebangsaan Indonesia. Pria yang memiliki tubuh yang subur ini mempunyai darah keturunan Jawa, Tionghoa dan Belanda.
   Dengan tinggi 1,84 m dan memiliki dua saudara kandung, Emma Sadiani dan Indra Gunawan. Anak dari Bambang Cahyo Gunawan (Ayah) dan Erna Gunawan (Ibu).
   Dan lagi-lagi, ternyata Ivan Gunawan adalah seorang Extrovert.

◆  Sule & Andre
Sule & Andre
   Siapa yang tidak mengenal mereka berdua? Keduanya adalah Pelawak, Pembawa Acara, Penyanyi dan Aktor berkebangsaan Indonesia yang seringkali muncul bersama, karena mereka bersahabat. Dan ternyata mereka adalah Duo Extrovert, walau mereka sudah dewasa dan untuk beberapa alasan mereka cocok disebut Ambivert, tapi kenyataan mengatakan bahwa mereka adalah Extrovert.
   Entis Sutisna, yaitu Sule, adalah pelawak, pembawa acara, penyanyi, dan aktor berkebangsaan Indonesia. Ia dikenal karena kemampuan membuat lelucon spontan yang responsif dan kreatif. Ia mulai dikenal setelah memenangi API 1 pada tahun 2005 dan Superstar Show bersama Jaja. Pernah berpasangan dengan Lina (m. 1998–2018).
   Memiliki nama lain; Sunda Bule, Sule. Pernah mengikuti beberapa film dan acara tv, diantaranya; Ini Talkshow (sejak 2014), Opera Van Java (sejak 2008), Awas Ada Sule (sejak 2009), dan lainnya.
   Sementara Andre Taulany adalah seorang penyanyi, pemain film dan pelawak yang lahir pada 17 September 1974 di Jakarta. Berpasangan dengan Rien Wartia Trigina (m. 2005) dan memiliki 3 anak; Ardio Raihansyah Taulany, Arlova Carissa Taulany, dan Arkenzy Salmansyah Taulany.
   Juga pernah mengikuti grup musik Stinky (1994 – 2007), film "Susuk Pocong", acara tv; Ini Talkshow (sejak 2014), Opera Van Java (sejak 2008) Gebyar BCA (sejak 1997).

   Demikianlah sudah "Tokoh-tokoh Indonesia yang Berkepribadian Extrovert, Introvert dan Ambivert" menurut Mr. Gaje ini. Semoga bermanfaat!

   Ikuti terus Mr. Gaje tiap harinya untuk mendapat berbagai informasi, Like & Share ya guys! Mari kita bangun bersama fanspage ini agar kita memperluas wawasan bersama dan berbagi manfaat bagi semua orang. See you, #Gajeers!
   Ikuti juga Mr. Gaje di Facebook: Mr. Gaje

2 comments

  1. Terima kasih,info yang berguna untuk menambah pengetahuan.Dan membuat kita semakin mengenal para tokoh Indonesia.
    Thanks Mr.Gaje

    ReplyDelete
    Replies
    1. Sama-sama ^_^
      Tolong bantu share ya kalau kamu suka ^_^

      Delete


EmoticonEmoticon

Motto:

"Jangan berharap lebih, jika tidak berusaha lebih." ~Gray